TNI Karya Bakti, Babinsa Lenteng Bantu Warga Buat Pondasi Sungai

    TNI Karya Bakti, Babinsa Lenteng Bantu Warga Buat Pondasi Sungai

    SUMENEP - TNI Manunggal Air terus dilakukan. Tidak hanya pembuatan sumur bor, kini Babinsa Koramil 0827/05 Lenteng Koptu Agus bersama masyarakat bergotong royong melakukan kegiatan Karya Bakti pembuatan pondasi sungai di Desa Jambu, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep. Kamis (26/5/2022). 

    Pembuatan pondasi tersebut dikarenakan rusak berat akibat luapan air yang tinggi (banjir) dikarenakan curah hujan yang tinggi, dan tertumpuknya sampah di area sungai yang mengakibatkan dinding kirmir dan tanggul penahan air roboh. 

    Babinsa Koptu Agus mengatakan, sungai merupakan aset yang memiliki manfaat besar. Mengingat, sungai sangat berperan penting untuk mengakomodasi kebutuhan sehari-hari masyarakat.

    “Kondisi saat ini dinding kirmir dan tanggul penahan air roboh. Sehingga perlu di bangun ulang agar masyarakat bisa tetap memanfaatkannya” ujarnya. 

    Karena itu Babinsa Koptu Agus berharap, melalui kegiatan Karya Bakti ini dapat meningkatkan kepedulian masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan di sungai.

    “Dengan di bangun pondasi ini harapan kedepannya tidak roboh lagi, mari kita sama merawat sungai dari hal yang terkecil, seperti jangan membuang sampah di sungai yang dapat menjadi penyebab banjir, hingga merusak dinding kirmir ataupun yang lainnya” pintanya kepada masyarakat setempat.

    SUMENEP
    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Wawasan Kebangsaan, Babinsa Serka Hairudin...

    Artikel Berikutnya

    Kemenag Sumenep Bakal Berangkatkan Empat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat
    Babinsa Koramil Kuala Kencana Bersama Petani Kerja Bakti Perbaiki Jalan Pematang Sawah
    Babinsa Koramil Jila Jadikan Komsos Sebagai Media Jalin Keakraban Bersama Warga Binaan

    Ikuti Kami